Indonesia umumkan 5.833 kasus baru Covid-19

Seorang penumpang menghembuskan nafas dalam kantong nafas untuk diuji dengan GeNose C19 di Bandara Sultan Syarif Kasim II di Pekanbaru, Provinsi Riau, Indonesia pada 27 April 2021. Berdasarkan data Kementerian Perhubungan RI, Sudah ada 21 bandara yang melakukan uji Covid-19 menggunakan metode GeNose C19 dan ditargetkan bisa diterapkan di hingga 100 bandara di seluruh Indonesia. ( Dedy Sutisna - Anadolu Agency )



Total kasus seluruhnya menjadi 1.662.868 orang


JAKARTA, idnews.co - Indonesia mengumumkan 5.833 kasus baru Covid-19 pada Kamis, total kasus seluruhnya menjadi 1.662.868 orang.


Menurut data yang dirilis Satuan Tugas Penanganan Covid-19, kasus sembuh bertambah 6.015 orang menjadi 1.517.432 orang.


Indonesia juga melaporkan 218 kasus kematian baru akibat Covid-19, sehingga total pasien meninggal menjadi 45.334 orang.


Provinsi yang mencatat kasus tertinggi dalam 24 jam terakhir yakni Jawa Barat sebanyak 1.119 kasus, kemudian Jakarta sebanyak 987 kasus, Jawa Tengah sebanyak 592 kasus, dan Riau sebanyak 579 kasus.


Sedangkan kasus kematian tertinggi dalam 24 jam terakhir dilaporkan oleh Jawa Tengah sebanyak 74 orang.



sumber: Dedy Sutisna - Anadolu Agency 

Lebih baru Lebih lama