Saat paripurna berlangsung |
IDNEWS.CO, MANADO,- Wali kota dan Wakil Walikota Manado, Andrei Angouw dan dr. Richard Sualang menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Manado di Kantor DPRD Kota Manado Jalan. Pemuda Sario, Rabu (16/8/2023) Pagi tadi.
Rapat Paripurna ini dalam rangka Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden R.I pada Sidang Tahunan MPR R.I dan Sidang Bersama DPR R.I dan DPD R.I tahun 2023.
Hadir dalam rapat Paripurna ini Ketua TP PKK Kota Manado, Irene Angouw Pinontoan, Ketua DPRD Kota Manado, Dra. Altje Dondokambey M.Kes.,Apt., unsur pimpinan DPRD dan anggota Dewan Terhormat, Forkopimda Kota Manado, Sekretaris Pemerintah Kota Manado, Dr. Micler C.S. Lakat S.H.,M.H, Kepala SKPD, Staf Ahli Wali Kota Staf Khusus Wali Kota, KPU Manado, Bawaslu Manado, Camat dan pejabat Struktural lainnya.
Setelah acara pembukaan, Peserta Rapat Paripurna DPRD Kota Manado mengikuti Pembukaan Sidang Tahunan MPR, DPR, DPD RI Tahun 2023 yang diawali sambutan dan pemaparan Ketua MPR R.I., Dr. H. Bambang Soesatyo S.E, S.H, M.B.A. Acara selanjutnya adalah pelaksanaan Sidang DPR dan DPD RI yang dipimpin oleh Ketua DPD R.I, Dr. Lanyalla Muhamad Mataliti yang ikut memberikan pemaparannya.
Presiden diawal sambutannya menyinggung soal tahun 2023 ini sebagai tahun politik dalam rangka menghadapi Pilpres. Bagi Presiden, ada yang memanfaatkan pridadinya sebagai Presiden dalam kaitan bacapres yang menurut Presiden tidak masalah. Presiden juga menyinggung soal fitnahan yang dia terima dalam berbagai bentuk termasuk lewat medsos yang menurut Presiden, juga tidak masalah.
Selanjutnya Presiden menyampaikan soal bonus Demografi dalam memiliki peluang besar di tahun 2045. Demikian juga peluang lainnya termasuk menjelaskan soal International Trush Bangsa Indonesia dimata dunia internasional. "Peluang tersebut harus kita manfaatkan, dan rugi kalau kita tidak memanfaatkannya," kata Presiden.
Hal lain disampaikan Presiden soal penanganan stunting, soal IPM, ekonomi hijau dan hilirisasi dan lain sebagainya karena Indonesia sangat kaya dengan SDA urai Presiden. Hilirisasi yang akan kita lakukan adalah hilirisasi yang terbarukan dan tidak hanya pada komoditas mineral tetapi juga hilirisasi non mineral untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Bagi Presiden semua ini akan meningkatkan pendapatan perkapita sambil memberikan beberapa nilai rupiah yang akan kita dapati. "Jadi kepemimpinan kedepan sangat menentukan negara kita terutama dalam mencapai Indonesia Emas," tegas Presiden.
Diakhir sambutan Presiden menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan kotribusi dan berperan nyata demi pembangunan nasional dan demi kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Selesai sambutan dan Pidato Kenegaraan Presiden, Sidang Umum ditutup secara resmi dengan dia penutup.
Sidang Paripurna DPRD Manado kembali dilanjutkan dimana Pimpinan Sidang, Wali Kota dan Wakil Wali Kota kembali ketempat yakni ke meja pimpinan sidang DPRD Kota Manado. Pada saat itu pimpinan sidang Wakil Ketua DPRD Kota Manado, Nortje Van Bone menutup secara resmi sidang Paripurna. (Yudi Barik)