Hijabers Kawanua Sulut dan Yakesma Gelar Trauma Healing Bagi Anak Korban Erupsi Gunung Ruang

"Ketua Yayasan Hijabers Kawanua Sulut, Faudjia Stella Pakaja Katakan, Kami sangat bersyukur boleh menghibur anak-anak dengan wajah ceriah, Saya sangat senang sekali melihat ini semua".

berbagai kegiatan berlangsung, (foto idnews.co)

IDNEWS.CO, MANADO,- Lirik Lagu "Disini Senang Disana Senang" suasana keceriaan menyambut kedatangan Ratusan Anak Pengungsi Korban Erupsi Gunung Ruang Sitaro.


Yayasan Hijabers Kawanua Sulut bersama dengan Yakesma menggelar kagiatan Trauma Healing, terhadap para Anak-Anak terdampak Erupsi Gunung Ruang Sitaro yang kini mengungsi di Kota Manado, Minggu (19/5/2024) tadi Sore bertempat Restoran Hoka Bento Kawasan Mega Mall Manado.


Suasana haru menyambut kedatangan mereka dengan menumpang kurang lebih Empat Bus, rombongan tiba bersama dengan para Orang Tua serta petugas dari Kementerian Sosial dan salah satu Anggota TNI.


Sementara itu Ketua Yayasan Hijabers Kawanua (YHK) Sulut, Faudjiah Stella Pakaja dengan semangatnya membawa rombongan langsung menuju ke lantai dua.


Seraya segera memandu acara trauma healing dengan berbagai game yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Tak hanya itu ikut mendampingi juga sejumlah Mahasiswa Jurusan Sikologi dari Unima Tondano.


Berbagai permainan serta atraksi dari rekan mahasiswa menghibur korban erupsi gunung ruang. Keadaan kala itu semuanya cerah ceriah sehingga setidaknya dapat mengurangi trauma akibat musibah terjadi beberapa waktu lalu.


" Kami sangat bersyukur boleh menghibur anak-anak dengan wajah ceriah, Saya sangat senang sekali melihat ini semua dengan harapan agar tidak ada lagi anak yang menangis akibat musibah dialaminya," ucap Bunda Stella dengan mimik ceria saat wartawan menjumpainya.


Ia mengatakan kembali walau Hijabers identik dengan nuansa keislaman tapi tidak memandang latar belakang Agama, Ras, bahkan Adat serta Suku.


" Hijabers berangkat dari niat tulus membantu sesama dalam kesulitan ini adalah bagian dari investasi akhirat kelak. Biarlah menjadi catatan amal ketika pertanggung jawaban dihadapan Allah Subhana Wataala," jelasnya.


Seraya menambahkan lagi apresiasi bagi Yakesma dengan keiklasan mau mensponsori serta peduli keberadaan Yayasan Hijabers Kawanua.


" Terima kasih Mas Anggono selaku Kepala Cabang Yakesma atas bantuannya, serta seluruh Pengurus Hijabers tak kenal lelah berpartisipasi selama kegiatan berlangsung," ucap Stella.


Selain door prize masih banyak lagi Souvenir dan bingkisan lainnya tersedia untuk saudara korban erupsi gunung ruang.


(Yudi barik)

Lebih baru Lebih lama