suasana keakraban saat silaturahmi berlangsung, (foto istimewa) |
IDNEWS.CO, BOLMONG, — Bakal Calon (Balon), Bupati dan Wakil Bupati (Wabup), Bolaang Mongondow (Bolmong), Yusra Alhabsyi-Dony Lumenta, Rabu (04/09/2024), pasca melakukan pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU), turun dan terus melakukan silahturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama di daerah ini.
Pasangan Yusra-Doni, merupakan kontestan yang akan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, kali ini melakukan kunjungan ke Kantor Sinode Gereja Masehi Injili Bolaang Mongondow (GMIBM) yang ada di Kota Kotamobagu, langsung diterima Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIBM Pdt Fekky kamasaan beserta jajarannya.
Diketahui, silahturahmi, keduanya pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Bolmong, didampingi pengurus partai pengusung, diantaranya Sulhan Manggabarani dari Partai Golkar, Moh Syahrudin Mokoagow dari PKS.
Suasana keakraban dan penuh kekeluargaan nampak terlihat, pasalnya calon Wakil Bupati Dony Lumenta sendiri merupakan keluarga besar GMIBM, dan terlebih lagi Istrinya Syliane Pangalila, merupakan pendeta yang bertugas di wilayah Dumoga Raya.
Setelah melakukan silahturahmi, Balon Bupati dan Wabup Bolmong, Yusra-Dony, bersama rombongan menuju ke beberapa desa yang ada Kecamatam Lolayan, diantaranya Desa Tanoyan Selatan, Desa Tanoyan Utara serta di Desa Sinsingon, Kecamatan Passi Timur, dikediaman anggota DPRD terpilih dari Partai Golkar Roby Momongan.
Yusra Alhabsyi, mengatakan dalam kunjungan dirinya bersama Doni Lumenta, merasa penuh syukur karena silahturrahmi mereka diterima dengan suasana keakraban dan kekeluargaan.
“Alhamdulillah puji Tuhan, silahturahmi kami diterima, dan kami tidak lupa juga meminta doa dan dukungan dari para tokoh masyarakat dan tokoh agama yang kami anggap selaku orang tua,” ucap Yusra Alhabsyi.
Sementara itu, tokoh masyarakat Tanoyan Selatan, yang biasa dipanggil Tete Syifa, mengatakan kedatangan Yusra dan Doni bersama romombongan, disambut dengan kekeluargaan.
“Selaku taun rumah tentunya kami sambut kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, terlebih kami punya kedekatan secara emosional,” aku Tete Syifa.
(Matt Nasaru)