Inilah Nama Pemenang Nyong dan Noni Sulut 2024

 



IDNEWS, Kotamobagu -Malam final pemilihan Nyong dan Noni Sulut 2024, sudah selesai digelar di Hotel Sutan Raja Kota Kotamobagu, Sabtu 15 September 2024.




Adapun keluar sebagai pemenang sebagai Nyong Sulut 2024 adalah William Clement utusan dari Pemerintah Kota Manado. Sementara keluar sebagai Noni Sulut 2024 adalah Marlinda Eva Paransi yang masih juga utusan dari Pemerintah Kota Manado.


Kepala Pariwisata Sulut, dr Kartika Devi Kandouw Tanos mengucapkan selamat bagi para pemenang dan diharapkan penghargaan yang didapat ini bisa untuk diwujudkan lewat memperkenalkan pariwisata dan budaya daerah.


"Tugas mereka adalah mempromosikan budaya dan pariwisata daerah. Harapan saya juga, mereka ini bisa mendapat gelar lain sesuai talenta yang mereka miliki," ujarnya kepada wartawan.


Dirinya juga sangat senang jika acara yang dilaksanakan ini bisa berjalan lancar dan mendapat animo besar dari masyarakat sebagai suporter para finalis. Apalagi Kota Kotamobagu merupakan daerah pertama di Bolmong Raya yang menjadi tuan rumah.


"Terlihat masyarakat di daerah ini sangat senang karena bisa melihat langsung pemilihan ini," ungkapnya.


Disinggung terkait lokasi pelaksanaan malam Finas Nyong dan Noni Sulut 2025 mendatang, dr Kartika belum bisa menentukan.


"Sebab untuk menjadi tuan rumah malam final itu harus ada kesiapan dari pemerintah daerah, seperti contohnya ketersediaan lokasi acara berupa adanya hotel untuk penginapan tamu dan tempat acara," jelas dr Kartika.


Penjabat Walikota Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta mengucapkan banyak terima kasih kepada Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw (OD-SK) yang telah mempercayakan Kota Kotamobagu menjadi tuan rumah malam final pemilihan Nyong dan Noni Sulut 2024.


"Ucapan terima kasih sebesar-besar kepada bapak Gubernur dan Wagub yang mempercayakan kota ini sebagai tuan rumah malam final pemilihan. Diharapkam, tahun-tahun kedepan, kami masih bisa dipercayakan kembali oleh pemerintah provinsi untuk menggelar acara seperti ini," tandasnya.


Sementara itu, sesuai hasil malam final Nyong dan Noni Sulut 2024, maka keluar sebagai pemenang adalah:


*Noni Sulut 2024 

MARLINDA EVA PARANSI asal MANADO

*Nyong Sulut 2024 

WILLIAM CLEMENT asal MANADO


*Wakil I 

-Nyong NICK E. OCHOTAN asal BOLTIM

-Noni JANICE M.M. TOMPODUNG asal MINAHASA


*Wakil II

-Nyong MARK ANTHONY AURELIO POLUAN asal TOMOHON 

-Noni CINTA AULYA P. MOKOGINTA asal KOTAMOBAGU


*Harapan 1

-Nyong VINCENT A. KONTU asal MANADO

-Noni JEANNE D'ARCH DE JOSE FERNANDO OSORIO SOARES KAMAGI asal MANADO


*Harapan 2 

-Nyong EMILIO O.Y. KAPOJOS asal MINAHASA    

-Noni ANGELICA T.K. AWUY asal MINUT


*Harapan 3

-Nyong SUPARLAN ANGONA asal BOLMUT

-Noni CLARESIA FEBRILIANA MAMONTO MIFTHA asal BOLSEL


*Persahabatan

Noni CLAUDEA DJAMAN asal Boltim


*Kreasi Batik dan Budaya

-Nyong GERALDY F. MOKODOMPIT asal KOTAMOBAGU

-Noni ANGELA GRANIA MALUENSENG asal BITUNG 


*Berbakat

-Nyong MUHAMMAD NABIL MURTONO asal BOLSEL

-Noni SALSABILA PAPUTUNGAN asal BOLMUT


*Intelegensia

-Nyong JULIO MAK asal BITUNG

-Noni PATRICIA GABY WAJONG Bitung


*Favorit

-Nyong GERALDY F. MOKODOMPIT asal KOTAMOBAGU

-Noni JANICE M.M. TOMPODUNG asal MINAHASA


*Duta Kris dari Bank Indonesia

-Nyong WILLIAM CLEMENT asal MANADO

-Noni JEANNE D'ARCH DE JOSE FERNANDO OSORIO SOARES KAMAGI asal MANADO



Lebih baru Lebih lama