"AKBP Albert Zai Serahkan Baksos Polri Presisi untuk BSM Kota Bitung di Bulan Suci Ramadhan".
![]() |
saat penyerahan berlangsung, (foto humas polres bitung) |
IDNEWS.CO, BITUNG - Humas Polres Bitung,- Mempererat tali silaturahmi serta menjaga keharmonisan dan kerukunan antar umat beragama, khususnya di Kota Bitung, Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, SIK, MH, melaksanakan kegiatan yang diberi tajuk "Ramadhan Suci".
Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian Polri, khususnya Polres Bitung, dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, terutama di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah serta menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
Kegiatan yang berlangsung sekitar senin, (17/3/2025), bertempat di Kelurahan Girian Weru Dua, Kecamatan Bitung, dihadiri oleh berbagai pihak yang turut berperan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Bitung.
Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, SIK, MH, secara langsung menyerahkan Bantuan Sosial (Baksos) Polri Presisi Polres Bitung kepada Ormas Islam BSM (Barisan Solidaritas Muslim) Kota Bitung yang diterima langsung oleh Ketua BSM, Sapiin Palakua.
Dalam sambutannya, Kapolres Bitung menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang untuk berbagi bantuan sosial, tetapi juga sebagai momentum penting untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, khususnya Ormas Islam di Kota Bitung.
Menurutnya, menjaga kerukunan antar umat beragama adalah tanggung jawab bersama yang harus dijaga demi terciptanya lingkungan yang harmonis dan damai.
Terlebih lagi, di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini, toleransi dan saling menghormati menjadi kunci utama dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kabag Ops Polres Bitung KOMPOL Karel Tangay, SH, Kasat Intelkam Polres Bitung AKP Jose Trisko, serta Kasi Humas Polres Bitung IPTU Abdul N. Anggai.
Kehadiran para pejabat Polres Bitung ini menunjukkan komitmen kuat dari kepolisian dalam menjalin sinergitas dengan masyarakat, khususnya Ormas Islam di Kota Bitung.
Penyerahan Baksos Polri Presisi Polres Bitung yang dilakukan secara simbolis oleh Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, SIK, MH, disambut dengan penuh rasa syukur oleh Ketua BSM Kota Bitung, Sapiin Palakua. Bantuan sosial yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, terutama di tengah situasi ekonomi yang menantang saat ini.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat, yang tidak hanya bertugas dalam hal penegakan hukum, tetapi juga berperan sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Kegiatan Ramadhan Suci yang berlangsung sejak pagi hingga pukul 09.45 WITA ini berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif.
Suasana kekeluargaan yang tercipta antara Polri dan Ormas Islam Kota Bitung mencerminkan semangat persaudaraan yang kuat dalam menjaga perdamaian dan ketertiban di wilayah Kota Bitung.
Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus berlanjut di masa mendatang untuk mempererat hubungan yang harmonis antara aparat kepolisian dan seluruh elemen masyarakat.
(Yudi barik)