"Tim Kolom 10 Menang Line Dance Paskah GMIM Bukit Zaitun Sea Mitra,".
![]() |
Selebrasi berbagai kegiatan yang dilakukan oleh jemaat GMIM bukit zaitun sea dalam perayaan paskah,(foto istimewa) |
IDNEWS.CO, MINAHASA,- Nuansa sukacita dan Kebangkitan mewarnai Perayaan Paskah Jemaat GMIM Bukit Zaitun Sea Mitra, yang berlangsung pada Minggu, 20 April 2025.
Dalam rangka memperingati kebangkitan Tuhan Yesus Kristus, Jemaat menggelar ibadah syukur yang khidmat dan penuh makna, dipimpin langsung oleh Ketua Jemaat, Pdt. Linda Olvie Kiling, S.Th.
Ibadah ini menjadi puncak dari rangkaian kegiatan rohani dan kebersamaan yang diselenggarakan oleh jemaat dalam semangat perayaan Paskah.
Dengan mengangkat tema kebangkitan Kristus sebagai pusat iman Kristen, Pdt. Linda Kiling dalam kotbahnya mengajak seluruh jemaat untuk senantiasa hidup dalam terang dan harapan yang baru, serta memperkuat persaudaraan dalam kasih Tuhan.
Usai ibadah, suasana berubah menjadi lebih semarak saat jemaat mengikuti berbagai perlombaan antar kolom yang telah dipersiapkan oleh panitia Paskah.
Kegiatan juga menjadi ajang untuk mempererat tali persaudaraan, menggali kreativitas, serta memperkuat kekompakan antar warga jemaat dari berbagai kolom.
Salah satu kegiatan yang paling menarik perhatian dan berhasil menyedot antusiasme peserta maupun penonton adalah lomba Line Dance.
Dengan iringan lagu daerah yang enerjik berjudul "Ikan Nae di Pante", para peserta menampilkan koreografi yang ceria, penuh semangat, dan menghibur.
Dari sekian banyak tim yang berpartisipasi, penampilan Kolom 10 mencuri perhatian dan berhasil keluar sebagai juara pertama.
Dengan gerakan yang kompak, kostum yang serasi, serta ekspresi yang menggambarkan sukacita Paskah, Tim Line Dance Kolom 10 berhasil memukau dewan juri maupun jemaat yang hadir.
Keberhasilan tim tak lepas dari kepemimpinan dan dukungan penuh dari Pelayan Khusus Kolom 10, yaitu Penatua dr. Maryo Laukati dan Diaken Touce Sambuaga, SE. Keduanya dikenal aktif membina kegiatan kolom dan senantiasa mendorong partisipasi warga dalam setiap program gereja.
Dalam persiapan lomba, tim ini dilatih oleh Laurin M. Kalalo yang turut memberikan kontribusi besar dalam menciptakan koreografi menarik dan mengarahkan peserta agar tampil maksimal.
Adapun anggota tim yang tampil dalam kompetisi ini adalah Angely Maneseh, Michella Talumewo, Lucy Wagey, Loveyzhea Roring, Hetty Menajang, dan Vhira Nuah — enam perempuan dengan semangat tinggi dan dedikasi luar biasa.
"Kemenangan tersebut kami persembahkan bukan hanya untuk Kolom 10, tapi untuk kemuliaan Tuhan dan kebersamaan seluruh jemaat," ujar Pnt. dr. Maryo Laukati usai pengumuman pemenang.
Ia berharap kegiatan seperti ini terus dilaksanakan sebagai bentuk sinergi antara aspek rohani dan sosial dalam kehidupan bergereja.
Perayaan Paskah tahun ini menjadi momen istimewa bagi seluruh warga GMIM Bukit Zaitun Sea Mitra.
Tidak hanya memperingati kebangkitan Kristus, tetapi juga membangkitkan semangat pelayanan, kekeluargaan, dan kebersamaan di tengah kehidupan jemaat.
(Yudi barik)